Unduh BUKU Dakwah Rasul SAW Metode Supremasi Ideologi Islam

Senin, 24 November 2014

Masyarakat Islam bercirikan hubungan mutualistik


Masyarakat Islam bercirikan hubungan mutualistik


Karakteristik Keempat:
Masyarakat Islam adalah sebuah masyarakat yang bercirikan hubungan mutualistik. Tegasnya, antara satu bagian dengan bagian lainnya saling terkait. Sehingga, kelompok ini tidak akan terlihat sempurna seandainya salah satu di antara mereka hilang. Bahkan, seandainya kewajiban yang satu belum terselesaikan, maka kewajiban yang lain akan terabaikan. Sebagai bukti rasa cinta dan kasih sayang yang terjalin antara satu individu dengan individu muslim lainnya. Semuanya dilakukan agar terealisasinya tujuan mulia sebuah kerangka sosial yang beriman. Dan kita dapat melihat bahwa tujuan utama dalam sebuah masyarakat Islam adalah untuk mencapai keridhoan Allah di dunia dan akhirat. Dan sangat jelas sekali, tujuan ini tidak akan pernah terealisasi kecuali dengan saling melengkapi seluruh kewajiban seperti: sistem politik, sistem sosial, sistem ekonomi, kebijakan pendidikan, kebijakan luar negeri, kebijakan militer.

Islam adalah agama yang telah membangun kerangka sosial kemasyarakatannya dengan hukum yang sangat tinggi, yaitu: memerintahkan kepada kebaikan ideologi Islam dan melarang kepada keburukan ideologi kufur. Oleh karena itu, seluruh perilaku manusia akan tertunduk pada kaidah yang satu, kaidah Islam. Sebuah kaidah yang dapat menyempurnakan sebuah bangunan. Dalam hal ini, kaidah tersebut memberitahukan kepada manusia bahwa dalam kehidupan ini hanya ada dua pilihan; kebaikan dan keburukan. Maka, kebaikan telah diperintahkan oleh Allah SWT sedangkan keburukan adalah sesuatu yang dilarang oleh Allah SWT.

Allah berfirman dalam al Quran: “Dan Katakanlah: "Bekerjalah kamu, maka Allah dan Rasul-Nya serta orang-orang mu'min akan melihat pekerjaanmu itu, dan kamu akan dikembalikan kepada (Allah) Yang Mengetahui akan yang ghaib dan yang nyata, lalu diberitakan-Nya kepada kamu apa yang telah kamu kerjakan.” [QS. At Taubah: 105]

Itulah masyarakat Islam yang telah Allah ciptakan. Oleh karena itu, setiap individu harus selalu berbuat mengikuti kaidah dan undang-undang yang telah diajarkan oleh Allah SWT dalam al-Qur’an dan as-Sunnah. Dengan menolak itu maka ia telah menjadi musuh bagi dirinya dan masyarakat.

Karakteristik kelima:
Masyarakat Islam adalah masyarakat yang selalu memposisikan diri sebagai masyarakat yang berdisiplin dan mentaati ajaran agamanya dalam seluruh strata masyarakatnya; dimulai dari individu, kelompok dan negara.

Islam adalah masyarakat yang selalu taat menerapkan hukum Allah. Oleh karena itu, mereka selalu mewajibkan setiap individu, kelompok, dan negara untuk melaksanakan ajaran Allah guna membentengi mereka dari jalan kesesatan dan permainan hawa nafsu.

Dalam menjalankan seluruh ajaran Islam tersebut kaum muslimin tertopang dengan kewajiban sistem negara Islam Khilafah Rasyidah sebagaimana dicontohkan Rasulullah dan para Khulafa’ur Rasyidin. Tiap-tiap individu memiliki tugas dan kewajiban tertentu sebagai anggota masyarakat. Sebuah perasaan yang tumbuh dari dalam jiwa manusia. Tepatnya, dari keimanannya kepada Allah dan Rasul-Nya dan kecintaannya untuk selalu memegang teguh ajaran agama yang dianutnya tersebut. Sehingga, ia akan berusaha untuk menjaga diri dan negaranya untuk selalu melaksanakan ajaran Islam dengan sebaik-baiknya dan berusaha untuk menuju masyarakat yang lebih maju.

Islam adalah pilihan terbaik untuk menjalani kehidupan. Tentu saja hal tersebut hanya akan terwujud dengan mempertahankan syariah oleh kekuasaan sah negara Khilafah Islam. Bahkan, ia adalah metode baku yang wajib dalam membangun sebuah kerangka sosial yang lurus sesuai dengan jalan yang telah ditetapkan oleh Allah SWT.

Berbagai ayat al-Qur’an memerintahkan manusia untuk memiliki perilaku yang mulia dan menjauhkan diri dari menolak wahyu dari Allah sangat banyak. Apalagi setelah kita menambahkan dengan kisah-kisah umat terdahulu yang diceritakan dalam al Quran. Karena, secara tidak langsung kisah-kisah tersebut memiliki korelasi yang cukup kuat dengan realitas kehidupan dan perilaku masyarakat pada waktu itu.
Ketaatan dalam melaksanakan aturan Allah dalam masyarakat muslim merupakan salah satu ciri dan keistimewaan kehidupan umat yang satu ini.

Unduh Buku Generasi Masyarakat Islami

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Download BUKU Sistem Negara Khilafah Dalam Syariah Islam